|
Pikiran Rakyat | Sabtu, 2 Maret 2013 |
●
Laku Lajak Jimmy Cliff Naikkan Tensi Java Jazz — Ketika membawakan lagu
Wild World milik grup Mr. Big, Cliff malah kerap berjoget ala reggae. Namun, laku lajak itu justru beroleh apresiasi para penonton yang memadati Hall A3 Jakarta International Expo, Kemayoran, Jumat (1/3) malam. ●
Produksi Tekstil Nasional Bisa Terganggu ▪ Pelabuhan Cirebon Lumpuh — Pelabuhan Cirebon lumpuh total menyusul mogoknya ratusan
dump truck yang biasa beroperasi di pelabuhan sejak Jumat (1/3) pagi. Akibatnya, sedikitnya lima kapal tongkang yang mengangkut puluhan ribu ton batu bara tak bisa melakukan kegiatan bongkar muat. Padahal sejumlah kapal lain sudah antre di tengah laut, menunggu masuk dan bersandar di Pelabuhan Cirebon. ●
Tim Sukses Rieke-Teten Tolak Hasil Perhitungan Suara ●
Namanya Dicatut Widya Galau — Masih ingat nama Widya? Widya adalah pemasang iklan menghebohkan di portal jual beli
tokobagus.com. Menghebohkan lantaran yang dijualnya adalah Masjid Agung Tasikmalaya dengan harga Rp50 juta. Semenjak iklan itu dimuat tanggal 17 Februari 2013, nomor telefonnya dihujani pesan singkat. Lebih dari 300 pesan bernada ancaman masuk ke nomor telefon Widya. ●
Unpad Paling Diminati di Jawa Barat » halaman 26 ●
INFO LOWONGAN KERJA » halaman 20
|| Edisi No. 329 Tahun XLVIII, terbit 32 halaman ● Harian Umum Pikiran Rakyat ~ dari rakyat - oleh rakyat - untuk rakyat ~ independen dan tepercaya ● diterbitkan oleh PT Pikiran Rakyat Bandung Perintis: Sakti Alamsyah (1966-1983) dan Atang Ruswita (1966-2003) ||
|
|