Sekadar menelusuri jejak-jejak peradaban

Patung Neb-Senu Bergerak Sendiri?

Neb-senu
(www.thesun.co.uk)
Sebuah patung berusia ribuan tahun yang disimpan di Manchester Museum, Inggris, membuat heboh warga karena bisa bergerak sendiri. Patung setinggi 10 inci dari Mesir itu berpindah posisi tanpa ada orang yang menyentuhnya. New York Daily News seperti dikutip Inilah.com memberitakan, patung Neb-Senu yang telah dikoleksi sejak 1933 itu membuat pusing Campbell Price, sang kurator museum. Price kerap heran karena posisi patung itu selalu berubah-ubah.

Patung itu awalnya menghadap ke arah pengunjung berjejer bersama patung-patung peninggalan Mesir kuno lainnya. Namun, sedikit demi sedikit badannya berputar hingga akhirnya membelakangi pengunjung. Price bingung lalu memutar kembali patung itu. Namun, kembali sang patung berputar balik.

Price pun kemudian memutuskan untuk memasang kamera pengintai. Ternyata, patung itu memang bergerak sendiri secara perlahan. Dalam tayangan rekaman yang dipercepat, terlihat sang patung berubah posisi. “Saya heran mengapa bisa begitu karena hanya saya yang pegang kunci. Saya sudah kembalikan posisinya, tetapi selalu berubah lagi. Dari tayangan rekaman video, Anda semua bisa melihatnya,” ujar Price. Fiksi atau fakta?


Source: www.youtube.com



Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment

Cara Seo Blogger